RSS
Write some words about you and your blog here

Desain dan Perancangan Software Bahasa Pemrograman

Kegiatan Belajar : Desain dan Perancangan Software Bahasa Pemrograman

a. Tujuan Kegiatan Pembelajaran

Setelah melaksanakan kegiatan pembelajaran 2 diharapkan peserta diklat dapat membuat desain dan perancangan software bahasa pemrograman.

b. Uraian Materi

1) Pemrograman Prosedural


Belajar memprogram tidak sama dengan belajar bahasa pemrograman. Belajar memprogram artinya belajar tentang strategi pemecahan masalah, metodologi dan sistematika pemecahan masalah, kemudian menuliskannya dalam notasi yang disepakati bersama. Belajar memprogram bersifat pemahaman persoalan,analisis dan sintesis. Belajar bahasa pemrograman artinya belajar memakai software bahasa pemrograman tertentu, bentuk baku,aturan sintaksis, dan tatacara memanfaatkan instruksi yang spesifik pada setiap software bahasa pemrograman tertentu. Prosedural menurut kamus bahasa Indonesia berarti tahap-tahap kegiatan untuk menyelesaikan suatu aktivitas atau metode langkah demi langkah secara eksak dalam memecahkan suatu masalah. Algoritma adalah urutan langkah-langkah penyelesaian masalah,berarti algoritma termasuk proses prosedural. Pada pemrograman prosedural, program dibedakan antara bagian data dengan bagian instruksi. Bagian instruksi terdiri atas urutan (sequence) instruksi yang akan dilaksanakan satu per satu secara berurutan. Alur pelaksanaan instruksi dapat berubah bila ada pencabangan kondisional. Data yang tersimpan dalam memori dimanipulasi oleh instruksi secara beruntun (prosedural), hal inilah yang dinamakan pemrograman prosedural. Bahasa pemrograman tingkat tinggi seperti Cobol, Basic, Pascal, C language dan Fortran termasuk dalam kategori bahasa pemrograman prosedural.

2) Desain dan Rancangan Software Pascal

Penulisan notasi algoritma pemrograman tidak mengenal bentuk yang baku, sehingga pemrogram dapat dengan bebas menulis notasi algoritmanya, akan tetapi syarat notasi algoritma adalah logis, yaitu mudah diimplementasikan ke software bahasa pemrograman tertentu. Ada baiknya pemrogram merencanakan terlebih dahulu software bahasa pemrograman yang akan dipakai agar pada saat membuat notasi algoritma pemrograman langsung berkoresponden dengan bentuk baku listing pemrograman dari software yang dipakai. Modul ini akan mempelajari tentang desain dan rancangan pada software bahasa pemrograman tingkat tinggi pascal, lebih khusus lagi software yang digunakan adalah Turbo Pascal 7.0 produksi perusahaan Borland Inc. Notasi algoritma yang ditulis disesuaikan dengan sintaks dari Turbo Pascal agar lebih mudah mengimplementasikannya menjadi program. Notasi algoritma yang mengacu kepada Turbo Pascal mempunyai aturan tertentu, menyesuaikan ke bentuk listing bahasa pascal. Aturan penulisan algoritma terdiri dari tiga bagian, yaitu sebagai berikut :

a) Judul program (header)
b) Deklarasi (kamus)
c) Algoritma

Komentar adalah bagian dari notasi algoritma yang tidak akan dieksekusi oleh program, syarat komentar adalah berada di antara tanda kurung kurawa, contoh { komentar }. Komentar bisa ditempatkan di mana saja dalam notasi algoritma karena fungsi utama komentar adalah untuk mempermudah atau menjelaskan proses sebuah notasi algoritma. Judul program (header) adalah bagian teks algoritma yang digunakan sebagai tempat mendefinisikan nama program. Nama program yang dipakai tidak boleh sama dengan nama prosedur, fungsi dan tidak boleh ada pemisahan menggunakan spasi. Aturan penulisan algoritma judul program adalah :

Program nama_program;

Pemakaian tanda garis bawah ( _ ) pada nama program bukanlah suatu keharusan, hanya untuk mengganti spasi, atau bisa juga ditulis NamaProgram. Tanda titik koma ( ; ) mengakhiri setiap statement algoritma, ini menyesuaikan dengan sintaks pascal yang menggunakan tanda titik koma pada setiap akhir instruksi. Contoh :

Program volumBalok;

{bisa juga ditulis volum_balok, program untuk menghitung volume bangun berbentuk balok} kalimat yang diapit tanda kurung kurawa adalah komentar,merupakan salah satu notasi algoritma dalam pemrograman, tetapi tidak akan dieksekusi oleh program.

Bagian deklarasi (kamus) adalah bagian teks algoritma sebagai tempat untuk mendefinisikan nama-nama tipe (type), konstanta (const) dan variabel (var) serta tempat pendefinisian fungsi(function) dan prosedur (procedure). Nama-nama tersebut baru bisa dipakai jika sudah didefinisikan pada bagian deklarasi. Nama variabel belum terdefinisi nilainya ketika dideklarasikan. Pendeklarasian konstanta sekaligus memberikan nilai konstanta yang diinginkan. Pendeklarasian nama fungsi dilakukan sekaligus dengan domain/range serta spesifikasinya. Pendeklarasian prosedur sekaligus dengan pendefinisian parameter jika ada dan spesifikasinya. Contoh :

Type nama = string; {membuat tipe baru nama dengan tipe data string}

Const phi = 3.14; {phi adalah konstanta dengan harga 3.14}

Var x : integer; {variabel x nilainya berada pada –32768 sampai dengan 32767}

Function realTOint (x: real); {fungsi untuk mengubah harga x real menjadi integer}

Procedure ubah (x,y: integer); {prosedur untuk menukar harga x dan y}

Pada bagian deklarasi ini dikenal beberapa tipe data yang disediakan oleh pascal, antara lain integer, byte, word, real, single, double,char,string dan boolean.

Bagian algoritma atau deskripsi berada setelah bagian deklarasi. Bagian algoritma adalah bagian inti yang berisi instruksi-instruksi atau pemanggilan aksi yang telah didefinisikan. Komponen teks algoritma dalam pemrograman prosedural dapat berupa instruksi, runtutan (sequence), analisa kasus atau perulangan (loop). Setiap langkah algoritma dibaca dari atas ke bawah karena eksekusi program juga berjalan dari atas ke bawah sehingga urutan penulisan notasi algoritma menentukan urutan langkah eksekusi program.

3) Diagram Alir (Flowchart)


Ada dua jenis diagram alir yaitu diagram alir sistem dan diagram alir program, dalam pemrograman yang dipakai adalah diagram alir program. Diagram alir program adalah gambar yang menjelaskan urutan pembacaan data, pemrosesan data, pengambilan keputusan terhadap data dan penyajian hasil pemrosesan data.Simbol-simbol yang dipakai dalam diagram alir program adalah sebagai berikut :

Gambar 1. Simbol-simbol Diagram Alir Program


Gambar 1 menunjukkan simbol-simbol yang dipakai dalam diagram alir program.


Diagram alir program selalu dimulai dengan awal program dan diakhiri dengan akhir program. Selain berfungsi untuk menjelaskan urutan langkah pemrograman, diagram alir program juga berfungsi sebagai dokumentasi program yang dibuat,maksudnya adalah untuk memudahkan pemahaman terhadap program.

4) Contoh Rancangan Software dengan Pascal


Rancangan program berikut adalah program untuk mengubah nilai besaran suhu dalam derajat celcius menjadi fahrenheit. Identifikasi permasalahannya adalah input berupa besaran angka dalam satuan derajat celcius, hasil yang diinginkan adalah besaran angka dalam satuan derajat fahrenheit. Proses yang dijalankan adalah rumus konversi suhu celcius ke fahrenheit. Variabel-variabel yang digunakan adalah celcius dan fahrenheit dengan tipe data real. Algoritma pemrogramannya adalah seperti di bawah ini :

{judul program} Program ubah_suhu

{program ini digunakan untuk mengubah suhu dalam derajat celcius menjadi fahrenheit}

{deklarasi} celcius, fahrenheit : real

{algoritma} bersihkan layar output(‘Program Konversi Suhu Celcius ke Fahrenheit’) output(‘Masukkan suhu celcius’) input(celcius) fahrenheit := 1.8 * celcius + 32 output(‘Suhu dalam fahrenheit adalah =’) output(fahrenheit)

Pada algoritma di atas kita bisa langsung tahu apa yang dikerjakan oleh program, walaupun programnya belum kita buat. Penggunaan algoritma pemrograman terbukti sangat bermanfaat untuk melakukan desain dan perancangan software. Langkah selanjutnya agar lebih jelas tentang aliran program maka perlu dibuat dokumentasi berupa diagram alir program konversi suhu sebagai berikut :


Gambar 2. Diagram Alir Program Konversi Suhu


c. Rangkuman


Belajar memprogram artinya belajar tentang strategi pemecahan masalah, metodologi dan sistematika pemecahan masalah, kemudian menuliskannya dalam notasi yang disepakati bersama. Belajar bahasa pemrograman artinya belajar memakai software bahasa pemrograman tertentu, bentuk baku, aturan sintaksis, dan tatacara memanfaatkan instruksi yang spesifik pada setiap software bahasa pemrograman tertentu.

Penulisan notasi algoritma pemrograman tidak mengenal bentuk yang baku, sehingga pemrogram dapat dengan bebas menulis notasi algoritmanya, akan tetapi syarat notasi algoritma adalah logis, yaitu mudah diimplementasikan ke software bahasa pemrograman tertentu. Notasi algoritma yang mengacu kepada Turbo Pascal mempunyai aturan tertentu, menyesuaikan ke bentuk listing bahasa pascal. Aturan penulisan algoritma terdiri dari tiga bagian, yaitu sebagai berikut :

a) Judul program (header)
b) Deklarasi (kamus)
c) Algoritma

Ada dua jenis diagram alir yaitu diagram alir sistem dan diagram alir program, dalam pemrograman yang dipakai adalah diagram alir program. Diagram alir program adalah gambar yang menjelaskan urutan pembacaan data, pemrosesan data, pengambilan keputusan terhadap data dan penyajian hasil pemrosesan data.


Sumber :
http://hamimnova.wordpress.com/2009/05/25/modul-smk-rekayasa-perangkat-lunak/
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar